Soal UKK IPA Kelas 1 SD Terbaru | kembali lagi dengan soal soal terbarunya. Salam, Halo semuanya apa kabar nih, ?. Seperti biasanya, saya akan menulis soal latihan ulangan untuk uas genap pada semester 2 untuk pelajaran IPA. Soal latihan ini adalah kelanjutan dari soal soal yang sudah saya tulis yaitu soal soal ukk kelas 1 SD. Adapun soal yang dimaksud adalah seperti dibawah ini.
Soal UKK IPA kelas 1 SD untuk latihan adalah sebagai berikut :
I. Pilihlah a, b atau c pada jawaban yang benar !
1. Bagian tubuh kita yang jumlahnya paling banyak adalah . . .
a. hidung
b. kaki
c. Jari tangan
2. Pada saat kita melemparkan bola kita menggunakan . . .
a. Kaki
b. Kepala
c. Tangan
3. Sebelum dimasak sayuran harus di . . .
a. Jemur
b. Keringkan
c. bersihkan
4. Istirahat yang paling bagus adalah . . .
a. Jalan jalan
b. nonton TV
c. Tidur
5. Dibawah ini adalah contoh lingkungan bersih adalah . . .
a. Cuaca cerah
b. tidak ada pepohonan
c. tidak ada sampah
6. Salah satu cara merawat tanaman dibawah ini adalah . . .
a. disiram
b. dipanaskan
c. dianginkan
7. dibawah ini contoh benda yang permukaannya kasar adalah . . .
a. kaca
b. batu
c. lantai
8. Air Es berubah menjadi air jika . . .
a. di dinginkan
b. di panaskan
c. dilemparkan
9. Bentuk benda yang sulit bergerak dibawah ini adalah . . .
a. ban
b. batako
c. kelereng
10. Salah satu benda yang menggunakan energi panas adalah . . .
a. lampu
b. setrika
c. lemari es
II. Soal UKK IPA Kelas 1 SD bentuk isian !
- Magnet dapat menarik sebuah benda yang terbuat dari . . .
- Per adalah contoh benda yang menghasilkan energi . . .
- Matahari terbit dari arah . . .
- Dibawah ini adalah yang bukan termasuk kepada benda langit adalah . . .
- Benda langit yang jumlahnya paling banyak adalah .. .
- Salah satu tanda musim kemarau dibawah ini adalah . . .
- Indonesia mempunya . . . musim
- Pengaruh musim kemarau mengakibatkan . . .
- Tanda tanda akan turun hujan biasanya ditandai dengan adanya . . .
- Baju yang tepat digunakan ketika musim kemarau adalah baju . . .
II. Soal UKK IPA kelas 1 SD tipe Essay !
- Tuliskan tanda tanda akan turun hujan !
- Mengapa meja susah bergerak !
- Tuliskan ciri ciri cuaca cerah !
- Tuliskan benda benda yang ada dilangit !
- Tuliskan 4 macam cuaca !
Demikianlah soal latihan ulangan untuk ukk ipa kelas 1 sd pada semester 2 ini, semoga bermanfaat.
No comments:
Write komentar